Wednesday, September 18, 2013

Kantin SDN 2 Baruga Raih Sertifikat Sehat

Kantin SDN 2 Baruga Raih Sertifikat Sehat

Info-Kendari
Setelah melalui verifikasi kelayakan jajanan sekolah, kantin SDN 2 baruga dinyatakan sehat. Penganan yang dijual di kantin sekolah itu tidak mengandung bahan pengawet sehingga aman dikonsumsi. Pada 2 September lalu, sekolah peraih Adiwiyata itu meraih sertifikat bintang satu keamanan pangan kantin sekolah dari BPOM Kendari.

Kepala SDN 2 Baruga, Dra.HJ.Lisnawati,M.Pd., mengatakan, BPOM intens melakukan pemeriksaan makanan di kantin sekolah secara bertahap.  Olehnya itu, orang tua murid tak perlu mencemaskan anaknya yang ingin mengkonsumsi makanan yang ada di kantin sekolah. " Dalam mengolah makanan, kantin sekolah menggunakan prinsip dasar keamanan pangan, meliputi kebersihan pengolahan pangan, penyimpanan, pengendalian hama, sanitasi tempat dan peralatan," paparnya.
Ia mengatakan, pengelolaan kantin sekolah melibatkan beberapa orang tua murid. Pada jam istirahat, murid diwajibkan untuk berbelanja di kantin sekolah, sebab makanan yang ada di sekolah telah terjamin kesehatannya. "Di kantin sekolah, nasi dibuat tiga kali sehari, yakni pagi, siang dan sore. Itu dilakukan untuk memenuhi kebutuhan murid sehari-hari. Kalau murid jajan diluar akan membahayakan kesehatanya, karena kesehatan makanannya tidak terjamin. Olehnya karena itu, seluruh murid diarahkan untuk mengkonsumsi makanan yang ada di kantin sekolah," ungkapnya.
Ia mengungkapkan, saat lomba kantin sehat tingkat kabupaten/kota yang diselenggarakan beberapa bulan lalu, SDN 2 Baruga dinyatakan lolos dan maju ke tingkat Provinsi Sultra. kemudian terpilih untuk maju ditingkat nasional. Saat ini, pihaknya sedang menunggu hasil penilaian dari pelaksanaan lomba kantin sehat tingkat nasional.

No comments:

Post a Comment